Tuesday, October 26, 2010

Telkom Buka 23 Outlet di Carrefour

Di beberapa outlet, pengunjung bisa memanfaatkan akses Wi-Fi yang didukung Telkom Speedy.
Senin, 29 Maret 2010, 15:33 WIB
Muhammad Chandrataruna

VIVAnews - Memperluas akses pada konsumen retail, PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) kemarin serentak membuka 23 lokasi outlet penjualan produk TelkomGroup di 23 lokasi hypermarket Carrefour di tujuh kota besar Indonesia.

Pembukaan outlet Telkom tersebut akan memudahkan masyarakat memperoleh informasi maupun membeli berbagai produk Telkom Group, mencakup layanan telepon fixed wireless access berbasis CDMA Telkom Flexi, layanan Internet Telkom Speedy dan layanan TV satelit berbayar Yes TV.

"Kami terus berupaya untuk mendekatkan diri dengan gaya hidup belanja modern masyarakat. Karena itu, kami bekerja sama dengan Carrefour yang memiliki jaringan hypermarket ternama di Indonesia," kata Eddy Kurnia, Vice President Public and Marketing Communication Telkom, dalam keterangan yang diterima VIVAnews.

Di tahap awal, dari sekitar 80 lokasi store Carrefour di seluruh Indonesia, Eddy mengatakan, Telkom telah mempersiapkan 23 lokasi outlet, di mana kota-kota besar menjadi prioritas pertamanya, seperti Medan, Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, dan Bali.

Adapun lokasi-lokasi store Carrefour yang berpartisipasi dalam tahap awal di antaranya di Citra Garden (Medan), Lebak Bulus, MT Haryono, Puri Indah, Permata Hijau, Blok M Square, Bekasi Square, Cibubur, Daan Mogot, Central Park, Mangga Dua, Serang, Season City, Blue Mall, dan Ambassador (Jabodetabek).

Di samping itu, terdapat pula di store Carrefour yang berlokasi di Paris van Java, Kiaracondong (Bandung), DP Mall (Semarang), Ambarukmo (Jogjakarta), Rungkut, Golden City Mall (Surabaya), hingga Sunset Road hingga Imam Bonjol (Bali).

"Untuk jangka panjang, jenis layanan yang tersedia akan terus dikembangkan seiring dengan perkembangan layanan dari Telkom," ujarnya.

Di dalam lokasi Carrefour, para pengunjung bisa menemui outlet-outlet Telkom di sekitar area Appliances, area yang menjual berbagai produk elektronik seperti televisi, audio, peralatan rumah tangga, PC/notebook dan alat-alat elektronik yang lain.

Di beberapa lokasi, outlet-outlet Telkom juga dilengkapi dengan akses Wi-fi yang membolehkan para pengunjung untuk mencoba akses Internet Telkom Speedy dengan menggunakan notebook demo yang dijual atau dipamerkan di area tersebut. Pengunjung juga bisa memanfaatkannya melalui perangkat yang mereka miliki.

Hingga 31 Maret 2010, Telkom menyiapkan sejumlah bonus menarik bagi para pengunjung yang melakukan aktivasi Speedy di Carrefour, seperti gratis modem ADSL, diskon voucher senilai Rp 50.000, diskon abonemen, bebas biaya registrasi, dan instalasi serta setting modem.

• VIVAnews

Carrefour Jual Dua Belas Ribu Netbook dalam 17 Hari




JAKARTA, KOMPAS.com - Program netbook "Satu Nusa, Satu Notebook untuk Semua Anak Bangsa" yang dirilis Carrefour sukses besar. Total 12.000 unit netbook nusa terjual dalam 17 hari (1-17 okt). Padahal sedianya program ini akan berlangsung sampai tanggal 19 oktober.

"Ini bukti bahwa kalau kita bekerja sama dapat menghasilkan sesuatu yang besar," ujar Satria Hamid Ahmadi, Government Relation Manager Carrefour Indonesia, Senin (25/10/2010).

Melihat kesuksesan itu, Carrefour akan menggelar program netbook murah 1 Nusa Bangsa tahap II mulai November. Kali ini, total ada 5.000 unit netbook yang akan dijual di 84 gerai Carrefour. Harganya tetap Rp 3.299.000 per unit untuk umum dan Rp 3.199.000 untuk pelajar atau mahasiswa.

Sekadar tambahan, lewat program ini, toko pengecer blasteran Prancis dan Indonesia ini mengaku ingin membantu para pelajar atau mahasiswa memiliki komputer pangku dengan harga relatif terjangkau.

Dalam kerjasama ini Carrefour menggandeng beberapa mitra utama, yakni Toshiba dan PT Telekomunikasi Indonesia (Telkom) Tbk. Kebetulan, Toshiba juga merancang beberapa program CSR yang salah satunya bergerak di bidang pendidikan.(KONTAN/Cipta Wahyana)